Bandar Lampung — Kementerian Pekerjaan Umum melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya, Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Lampung, menggelar Rapat Koordinasi Akhir Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) Tingkat Provinsi Lampung Tahun Anggaran 2025 di Ballroom Swiss-Belhotel Bandar Lampung, Senin (29/12/2025).
Rapat ini difokuskan pada evaluasi akhir pelaksanaan pembangunan konstruksi tahap I dan II, serah terima hasil pekerjaan dari Kelompok Kerja Antar Desa (KKAD) kepada Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pengembangan Kawasan Permukiman (PKP), penyelesaian Laporan Pertanggungjawaban (LPJ), serta penyusunan Rencana Pengelolaan Infrastruktur Terbangun. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai jadwal nasional, yakni pada akhir masa konstruksi November–Desember 2025.
Rapat koordinasi bertujuan mengevaluasi capaian IBM PKP PISEW 2025, menyusun langkah tindak lanjut, menyelesaikan serah terima aset, serta membahas pengelolaan dan keberlanjutan infrastruktur. Peserta rapat meliputi Tim Pelaksana Kegiatan (TPK), Tenaga Ahli Provinsi, Fasilitator Masyarakat (FM), camat, kepala desa lokasi sasaran, serta perwakilan Satker Pelaksana Cipta Karya Provinsi Lampung.
Kepala Balai Direktorat Jenderal Cipta Karya wilayah Lampung, Achmad Irwan Kusuma, S.T., M.T., berharap kondisi ekonomi nasional pada 2026 dapat membaik sehingga program PISEW dapat ditingkatkan. Saat ini PISEW di Lampung mencakup 37 titik lokasi di tengah keterbatasan fiskal seluruh 15 kabupaten/kota.
“Jika sebelumnya alokasi sekitar Rp600 juta, kami mengusulkan ke depan bisa mencapai Rp1 miliar,” ujarnya.
Rapat ini juga dihadiri Anggota DPR RI Mukhlis Basri (Fraksi PDI Perjuangan) dan Ir. H. Hanan A. Rozak, M.S. (Fraksi Partai Golkar). Mukhlis Basri menegaskan pentingnya peningkatan anggaran PISEW pada 2026 seiring pemulihan ekonomi agar program dapat diperluas dan dilipatgandakan.
PISEW merupakan program strategis Kementerian PUPR yang membangun infrastruktur dasar perdesaan secara partisipatif melalui Kelompok Kerja Antar Desa (KKAD), seperti jalan lingkungan, jembatan, talud, tambatan perahu, dan pasar antar desa. Program ini bertujuan meningkatkan kualitas permukiman, mendorong ekonomi lokal, memperkuat konektivitas, serta mengurangi kesenjangan pembangunan antarwilayah.
Informasi resmi terkait PISEW dapat diakses melalui akun media sosial Dinas PUPR Provinsi Lampung, Satker Pelaksanaan Cipta Karya (BPBPK) Lampung, dan Kementerian PUPR, termasuk Instagram @pu_ciptakarya_lampung.











